Memulai kembali gaya hidup sehat

Rasanya sudah lama sekali saya tidak melakukan aktivitas olahraga. Dulu, saya lumayan rajin berolahraga, meskipun itu masuk kategori olahraga ringan. Seperti, jogging dan bersepeda. Terkadang juga masih bermain bulu tangkis. Tujuan saya satu, untuk mengkondisikan tubuh tetap bugar dan sehat. Itu yang saya tuliskan di story instagram saya tadi: Try to keep my body healthy and fit again.

Seiring dengan semakin padatnya pekerjaan, seringkali orang-orang semakin terlarut dalam dunia pekerjaannya. Banyak di antara mereka tidak lagi dapat meluangkan waktu untuk olahraga, setidaknya membakar lemak dan membuat perenggangan otot lebih baik lagi.

Udah kayak dokter aja bukan? Hee…

Tentu, olahraga adalah salah satu aspek dari gaya hidup sehat. Untuk sehat, olahraga saya masih belum cukup. Namun, olahraga memiliki peran penting untuk mewujudkan gaya hidup sehat tersebut. Misalnya, situs Harvard Health Blog menyebutkan gaya hidup sehat memiliki hubungan dengan harapan hidup atau usia manusia. Artikel ini menjelaskan aktivitas fisik menjadi bagian dari gaya hidup sehat tersebut selain diet sehat, berat badan ideal, tidak merokok maupun mengkonsumsi alkohol.

Pentingnya aktivitas fisik, menjadi tantangan seseorang tentang aktivitas fisik apa yang kira-kira mudah dilakukan? Sebenarnya aktivitas fisik tidak harus dimaknai olahraga  yang membutuhkan banyak teman atau berbiaya mahal. Menurut saya, jogging adalah olahraga yang paling murah dan mudah, tergantung dorongan diri kita apakah mau memulainya dan membuatnya sebagai bagian dari gaya hidup. Dengan pertimbangan mudah dan bahkan tanpa biaya sekalipun, nyatanya saya sendiri misalnya, bisa dianggap seringkali lalai untuk menjadikannya sebagai gaya hidup.

Entah, hari ini saya tersadar kembali. Saya memulai aktivitas ini sejak berhasil memperbaiki tidur saya; biasanya saya tidur setelah pukul 00:00. Tidur yang terlalu malam ternyata membuat tubuh kurang bugar di pagi hari dan ini berpengaruh pada kinerja kita pada hari itu. Kini, karena saya tidurnya sudah tidak terlalu malam dan bangun di pagi hari tanpa tidur lagi, saya memanfaatkan waktu pagi hari dengan jogging. 

Oh ya, saya tidur tengah malam itu masih baru-baru ini. Sebelumnya saya sebelum jam 10 malam sudah tidur. Sepertinya pengaruh sosial media membuat dunia tengah malam masih terasa ramai. Heee.. Dan, akhirnya saya memutuskan harus bisa memperbaiki jadwal saya kembali.

Sebelumnya, saya malah memanfaatkan pagi hari lebih dari jogging. Saya bersih-bersih, berkebun hingga memasak. Hehee… Kadang bantu Ibu, kadang memang masak sendiri (pas S2 di LN).

Seiring dengan membaiknya jadwal harian saya, ini menurut saya adalah awalan yang bagus. Saya merasa dengan membiasakan diri rajin jogging, saya bisa lebih produktif sepanjang hari. Termasuk saya bisa menulis artikel ini. Dan, setelah ini saya masih harus menyelesaikan paper saya untuk segera dikirimkan ke redaksi jurnal akhir bulan ini.

Sementara sudah dulu ya. Selamat melanjutkan aktivitas kembali. Selamat berakhir pekan. 😀

Leave a Comment